Informasi penting
Inggris: Kehidupan Pelajar

Fakta-fakta Bulan Ramadan di UK yang Patut Diketahui Siswa Internasional

Ketahui perbedaan puasa di Inggris mulai dari perbedaan waktu, lokasi, kebiasaan diet, dan sebagainya.

share image

Sebagai siswa internasional, puasa selama bulan Ramadan di luar negeri khususnya Inggris pasti membuat kamu harus terbiasa dengan perbedaan yang ada. Mulai dari perbedaan waktu, lokasi, kebiasaan diet, dan sebagainya. Jika ini adalah pertama kalinya kamu belajar di Inggris dan akan menjalani puasa disana, penting untuk mengetahui fakta apa saja yang ada di sana selama bulan suci Ramadan. Berikut ulasannya untuk kamu.

 

 

Durasi puasa lebih lama

Muslim yang tinggal di Inggris akan berpuasa selama sekitar 19 jam sepanjang bulan ini. Mengingat fakta bahwa Ramadan terjadi selama musim panas tahun ini, puasa akan menjadi tugas yang sangat menantang walaupun sama-sama menginspirasi dan merevitalisasi juga.

 

 

Durasi Berbuka Puasa lebih pendek

Puasa 19 jam berarti umat Islam di Inggris hanya akan memiliki sekitar lima jam antara Iftar (buka puasa saat matahari terbenam) dan Sahur (makan sebelum fajar). Ini adalah waktu yang sangat pendek, hampir setengah dibandingkan dengan di belahan dunia lainnya seperti Timur Tengah dan Asia Tenggara.

 

 

Penentuan Ramadan

Ada dua aliran pemikiran ketika menentukan tanggal awal Ramadan. Satu bergantung pada penampakan bulan di seluruh Inggris untuk menentukan awal Ramadan sementara yang lain mengikuti Arab Saudi. Jika bulan baru telah terlihat di Arab Saudi, maka  itu juga akan segera berlaku di Inggris terlepas dari perbedaan zona waktu. Masjid Pusat di London biasanya mengumumkan hari pertama Ramadan dan hari pertama Idul Fitri.

 

 

Jumlah Muslim di Inggris

Dengan hampir 2,8 juta Muslim yang tinggal di Inggris, sama dengan sekitar 4,8% dari populasi, Islam merupakan agama terbesar kedua di negara ini, setelah Kristen. Komunitas Muslim terbesar dapat ditemukan di London. Kota Leeds, Bradford, Luton, Blackburn, Birmingham, dan Dewsbury juga memiliki populasi Muslim yang signifikan.

 

 

Acara dan Tradisi Ramadan

Umat ​​Muslim di seluruh dunia, termasuk di Inggris, merayakan Ramadan dengan berpuasa pada siang hari, berdoa, membaca Al-Quran, dan dengan memberi untuk amal. Tradisi yang terkait dengan Ramadan paling terlihat di banyak masjid di negara ini dan di lingkungan yang mayoritas penduduknya Muslim, seperti Edgware Road di London. Para pemimpin politik di Inggris, termasuk perdana menteri, membuat pengumuman publik pada hari pertama Ramadan untuk menyambut Muslim baik secara lokal maupun global.

 

 

Apakah ada hari libur pada saat Ramadan di Inggris?

Sementara awal Ramadan membawa signifikansi besar bagi umat Islam, tidak ada hari libur nasional terkait dengan tanggal khusus ini di Inggris.

 

 

Walaupun bulan Ramadan di Inggris cukup menantang, semoga kamu dapat menjalankan ibadah puasa dengan baik, ya! Sudah banyak pelajar internasional dan juga pelajar Indonesia yang mampu berpuasa penuh dan menikmati bulan Ramadan di Inggris, loh. Jadi sobat Hotcourses juga pasti bisa menjalaninya sewaktu kuliah di UK nanti!

 

 

--

Hotcourses Indonesia sebagai bagian dari IDP dapat membantu kamu dalam mencari dan mendaftar universitas yang paling bagus untukmu di Inggris. Dapatkan berbagai tips hingga pengurusan visa pelajar lewat konselor kami yang berpengalaman dari IDP Education

 

 

BACA JUGA:

6 PROGRAM MAGANG MENARIK YANG TERSEDIA DI INGGRIS

MAHASISWA INTERNASIONAL DI INGGRIS LEBIH MEMILIH AKOMODASI BERSAMA

UNIVERSITY OF BRISTOL MENAWARKAN PROGRAM 'SCIENCE OF HAPPINESS' PERTAMA DI INGGRIS

 

Sumber:

https://www.muslimaid.org/media-centre/blog/19-hours-long-fast-for-muslims-in-the-united-kingdom/

https://www.timeanddate.com/holidays/uk/ramadan-begins

 

Study in the UK

GRATIS

Ebook 'Kuliah di Inggris'

Suka dengan bacaan ini? Kami telah mengumpulkan topik-topik populer tentang kuliah di Inggris dalam satu buku digital praktis.

DOWNLOAD