
CARA MENDAFTAR KE PROGRAM SARJANA DI INGGRIS
Untuk bisa mendaftar program sarjana di Inggris, kamu harus telah menamatkan sekolah menengah terlebih dahulu. Selain itu, juga harus membuktikan bahwa kemampuan berbahasa Inggris kamu memenuhi syarat untuk kuliah di Inggris. Sertifikat Sekolah Menengah / Diploma Para mahasiswa internasional harus menyelesaikan 12 tahun pendidikan termasuk pendidikan menengah pertama dan pendidikan menengah atas sebelum mendaftar ke universitas di Inggris.