Suffolk University adalah universitas swasta empat tahun yang bersejarah, yang menarik beragam mahasiswa dari seluruh Amerika dan dunia. Menawarkan kurikulum yang diakui secara internasional, universitas ini menekankan pembelajaran berdasarkan pengalaman dan mengembangkan kepemimpinan melalui kelas dengan jumlah murid yang sedikit dan koneksi-koneksi karir yang unggul.
Terletak di pusat kota Boston, Suffolk menawarkan gelar-gelar pascasarjana untuk lebih dari 60 bidang studi, lebih dari 30 program pascasarjana dan kesempatan-kesempatan untuk melanjutkan pendidikan, serta program LLM melalui Fakultas Hukum Suffolk University. Mahasiswa juga menikmati fleksibilitas untuk kuliah di kampus Madrid di Spanyol, dan memilih dari beragam kesempatan studi ke luar negeri, seminar-seminar perjalanan global dan aneka study tour yang dipimpin oleh fakultas.
Para mahasiswa Suffolk dapat mengakses perusahaan-perusahaan ternama di Boston, yang bergerak di bidang keuangan, layanan kesehatan, bioteknologi, industri-industri start-up dan institusi-institusi pemerintah melalui koneksi-koneksi universitas. Kesempatan-kesempatan magang dapat dilakukan di organisasi-organisasi berpengaruh. Dengan demikian para mahasiswa dapat membangun koneksi yang kuat dengan para pembimbing profesional, dan meningkatkan prospek kerja setelah kelulusan. Studi-studi di ruang kelas juga dilengkapi dengan kesempatan-kesempatan pembelajaran berdasarkan pengalaman di kota untuk mempersiapkan para lulusan untuk sukses.
Para mahasiswa kuliah di kampus kota yang dilengkapi oleh bangungan-bangunan akademik dan asrama-asrama di lingkungan yang nyaman. Semua ini dapat dijangkau hanya dengan berjalan kaki sekitar sepuluh menit. Tersedia beragam fasilitas kelas dunia di sini. Beberapa contohnya adalah banyak ruang kelas dan laboratorium canggih, kompleks atletik dan lapangan-lapangan olahraga, studio-studio seni yang dirancang ulang dan ruang kelas-ruang kelas serta beberapa sumber daya yang direnovasi untuk mendukung studi para mahasiswa.
Boston menawarkan banyak hal menarik kepada komunitas mahasiswanya. Hanya dengan berjalan kaki 15 menit dari kampus, para mahasiswa akan menemukan tiga tempat olahraga liga utama, 12 teater, 11 tempat musik, 20 tempat minum kopi, 10 museum, 6 stasiun transportasi umum, dan sebuah pelabuhan yang indah.