Universitas menawarkan pilihan program studi melalui fakultas-fakultas berikut:
Fakultas Ilmu Sosial Terapan
Fakultas ini menunjukkan keunggulan dalam pengajaran dan pembelajaran, dan menghasilkan para lulusan dengan kinerja yang profesional.
Fakultas Arsitektur dan Desain
Fakultas ini memiliki banyak dosen ternama, penelitian yang memberikan dampak positif untuk dunia serta para alumni yang dinamis.
Fakultas Seni
Fakultas ini menghasilkan para praktisi dan seniman berbagai bidang studi.
Fakultas Bisnis Brighton
Fakultas ini mengajarkan, mengadakan penelitian dan merundingkan beragam topik bisnis.
Fakultas Kedokteran Brighton dan Sussex (BSMS)
BSMS adalah kerjasama dari Universities of Brighton dan Sussex beserta organisasi-organisasi NHS di kawasan tenggara.
Fakultas Komputer, Teknik dan Matematika
Fakultas ini mengembangkan program-program dalam konsultasi erat dengan industri dan lembaga profesional.
Fakultas Pendidikan
Salah satu penyelenggara pendidikan dan pelatihan di Inggris untuk para guru dan para profesional yang ingin belajar tentang pembelajaran dan pengembangan.
Fakultas Lingkungan dan Teknologi
Kegiatan penelitian dan konsultasi terapan yang ekstensif memastikan semua progam kuliah sesuai dengan perkembangan terbaru.
Fakultas Ilmu Kesehatan
Fakultas berada di garis depan pengajaran profesional dan penelitian di bidang Keperawatan, Kebidanan, Fisioterapi dan masih banyak lagi.
Fakultas Sastra
Fakultas ini memiliki lingkungan akademik yang sangat memberi nilai tambah dan mencakup bidang studi Sastra, Linguistik, Sejarah dan Budaya.
Fakultas Media
Mulai dari program produksi praktikal hingga studi media tradisional, fakultas menawarkan beragam bidang studi komunikasi.
Fakultas Farmasi dan Ilmu Biomolekuler
Salah satu dari departemen universitas terbaik di Inggris dalam bidangnya.
Fakultas Manajemen Olahraga dan Layanan
Fakultas ini menawarkan program-program bidang Perhotelan, Retail, Pariwisata, Pendidikan Fisik, Olahraga dan Ilmu Binaraga.
Kolese Kedokteran Brighton
Mahasiswa dapat memilih dari program-program kedokteran dari beragam disiplin ilmu.
Persiapan kuliah
Institut Bahasa University of Brighton menawarkan program-program bahasa, dan Internasional College menawarkan program-program jalur.
Baca lebih lanjut...