
Informasi membuat visa pelajar Norwegia cukup mudah ditemukan. Melalui situs Imigrasi Norwegia, atau disebut UDI, kamu dapat mendaftar visa pelajar serta menerima bantuan di setiap proses pendaftaran, berdasarkan negara asal.
Sebagai contoh, jika kamu adalah warga negara Indonesia, informasi yang akan kamu dapatkan adalah sebagai berikut: “Jika kamu ingin untuk kuliah atau studi di Norwegia selama lebih dari tiga bulan, kamu harus mendaftar untuk ijin studi/visa pelajar. Dan jika kamu diberikan ijin studi, kamu juga dapat bekerja selama 20 jam per minggu selama kamu kuliah dan bekerja penuh waktu selama musim libur”.
Situs UDI juga akan memberikan kamu gambaran berapa lamu kamu perlu menunggu hingga visa pelajar kamu disetujui, persyaratan untuk visa serta hak dan kewajiban sewaktu menunggu pendaftaran kamu selesai diproses.
Perpanjangan visa mahasiswa
UDI adalah salah satu sistem pendaftaran visa terbaik yang memberikan pengguna kemudahan untuk memperpanjang visa mereka secara online.
Sebagaimana yang dijelaskan oleh UDI, persyaratan yang berkaitan dengan perpanjangan visa adalah sebagai berikut:
- Membayar biaya pendaftaran.
- Merupakan pelajar sekolah menengah atas atau mahasiswa di universitas/ kolese.
- Tidak memiliki ijin tinggal sebagai pelajar di sekolah keagamaan selama lebih dari satu tahun.
- Kamu harus memiliki perkembangan studi normal, yang berarti kamu tidak dapat terlambat lebih dari satu tahun dari studi kamu.
- Kamu harus telah diterima di kolese atau universitas, atau sekolah menengah atas.
- Kamu harus kuliah / sekolah penuh waktu.
- Kamu harus memiliki cukup biaya hidup, sekurangnya NO 116,369 per tahun. Nilai ini termasuk jika kamu memiliki beasiswa atau dana yang ditempatkan di rekening bank Norwegia. Jika kamu memiliki pekerjaan paruh waktu di Norwegia, penghasilan kamu juga dapat diperhitungkan.