Informasi penting
Amerika Serikat: Pendaftaran Universitas

YANG BISA DIBERIKAN PENDIDIKAN AMERIKA BAGI PELAJAR INTERNASIONAL

share image
Berdasarkan atas penerimaan pelajar internasional, menunjukkan bahwa masih ada kepercayaan yang tinggi terhadap nilai lebih dari mahasiswa lulusan universitas Amerika. Apa sajakah hal lainnya yang dapat diperoleh oleh pelajar yang mencari ilmu di Amerika, setelah mereka mendapat gelar?
 
‘Salah satunya mungkin saja Hadiah Nobel! Sangat banyak orang yang memenangkan hadiah Nobel adalah mereka yang datang ke Amerika Serikat untuk melakukan penelitian atau mencari pengalaman, yang kemudian membimbing mereka untuk menghasilkan penemuan atau bagian dari literatur yang menjadi dasar untuk memenangkan hadiah Nobel.
 
Hal lainnya yang mereka peroleh adalah pemahaman akan orang Amerika, nilai dan budaya kami. Kami adalah sebuah negara besar; negara yang rumit; negara yang dinamis; dan kami bereaksi di dunia dengan cara yang tidak semua orang dapat mengerti. Namun hidup di sini bersama kami dan melihat dunia politik kami, baik tingkat federal, negara bagian, ataupun lokal, dapat membantu mereka untuk memahami siapa kami sebenarnya dan faktanya bahwa bagaimanapun kami melakukannya, kami berusaha untuk membuat dunia menjadi tempat yang lebih aman.’
 
Terjadi penurunan pada jumlah pelajar yang menuntut ilmu di Amerika dari negara-negara yang dikenal sebelumnya sebagai “negara pengirim pelajar terbanyak”. Satu alasannya adalah karena fasilitas dan pilihan di negara-negara tersebut saat ini sedang berkembang. Apakah yang dilakukan universitas Amerika untuk tetap kompetitif?
 
‘Menurut saya kami telah menjangkau lebih dari sebelumnya, dengan mengadakan acara-acara pengenalan pendidikan tinggi yang ditujukan pada para pelajar dan orang tua, serta melalui Education USA yang dikelola oleh Department of State, dan juga menyediakan saran gratis pada setiap negara di dunia tentang bagaimana cara untuk datang ke Amerika Serikat; bagaimana mendapatkan visa; bagaimana mengajukan pendaftaran atau beasiswa, dll. Jadi melakukan segalanya yang kami bisa untuk mendapatkan informasi di luar sana adalah satu-satunya cara terpenting.’
 
Program ‘100,000 Strong’ dimulai pada tahun 2010 untuk mengirim 100.000 pelajar Amerika ke Tiongkok untuk berkuliah selama 4 tahun. Mengapa pengalaman kuliah di luar negeri sangat penting bagi Amerika untuk para pelajarnya, dibandingkan misalnya dengan negara Inggris?
 
‘Menurut saya kesempatan menuntut ilmu keluar negeri adalah penting bagi pemuda di semua negara, bukan hanya Amerika Serikat. Generasi kita berikutnya akan hidup di dunia globalisasi, dan bekerja dalam kelompok ragam budaya. Jika kita tidak memiliki pengalaman bekerja dengan orang dari budaya lainnya dan dari negara lain – jika kita tidak keluar negeri dan belajar bagaimana beradaptasi dengan budaya dan pasar yang berbeda – maka kita tidak akan dapat efektif dalam dunia globalisasi ini.
Bagi saya kita semua harus melakukan hal ini untuk memastikan bahwa kita semua memiliki kesempatan di generasi selanjutnya dan di masa depan.’ 

GRATIS

Ebook 'Kuliah di Amerika'

Suka dengan bacaan ini? Kami telah mengumpulkan topik-topik populer tentang kuliah di Amerika Serikat dalam satu buku digital praktis.