Informasi penting
Study abroad: Keuangan Pelajar

Biaya kuliah termasuk apa aja ya?

share image
Biaya kuliah kok mahal ya? Apa saja sih yang termasuk di dalamnya? Mengapa biaya kuliah di universitas yang satu bisa berbeda dengan universitas yang lain?
 
Biaya kuliah pada umumnya mencakup semua biaya yang diperlukan untuk membantu Anda menyelesaikan kuliah dengan baik, misalnya fasilitas-fasilitas, layanan dukungan, administrasi, gaji dosen, staf dan sebagainya. Untuk lebih jelasnya mari kita baca lebih lanjut artikel di bawah ini...
 
Biaya kuliah, seminar dan tutorial
Jam kuliah masing-masing mata kuliah berbeda-beda. Oleh karena itu biaya kuliah masing-masing jurusan juga bisa berbeda. Misalnya jurusan sains lebih banyak jadwal kuliah dibandingkan dengan jurusan sastra yang lebih banyak waktu untuk belajar sendiri.
 
Kuliah akan disampaikan di ruang yang lebih besar dan diikuti oleh lebih banyak mahasiswa sedangkan seminar dan tutorial diadakan di ruang kelas yang lebih kecil dengan jumlah mahasiswa yang lebih sedikit.
 
Biaya fasilitas
Fasilitas-fasilitas yang umum ditemukan di universitas adalah perpustakaan, laboratorium komputer dan fasilitas olahraga. Ada juga universitas yang menyediakan fasilitas yang lebih kompleks, dan tentunya meminta biaya yang lebih tinggi, karena fasilitas-fasilitas tersebut perlu pemeliharaan berkala.
 
Biaya layanan dukungan
Layanan dukungan seperti pencarian akomodasi, departemen karir, layanan konsultansi dan sebagainya biasa diberikan secara gratis kepada para mahasiswa. Maksudnya Anda tidak perlu membayar lagi setiap kali Anda memakai layanan ini, karena telah termasuk dalam biaya kuliah.
 
Keanggotaan perkumpulan mahasiswa
Biaya kuliah mencakup biaya perkumpulan mahasiswa. Tergantung universitas, untuk mengikuti klub dan perkumpulan lain mungkin akan dikenakan biaya tambahan dan biaya satu klub bisa berbeda dengan klub lainnya.
 
Biaya Administrasi
Biaya-biaya ini termasuk biaya formulir yang Anda isi sewaktu memilih jurusan, mendaftar mata kuliah, mengikuti ujian, mengikuti wisuda (diluar biaya sewa toga dan sesi foto-foto) dan lain-lain.

Wajib dibaca

article Img

Beasiswa, Dermasiswa dan Bantuan Finansial Lainnya untuk Kuliah di Luar Negeri

Mau kuliah gratis ke luar negeri? Beasiswa bisa menjadi solusi tepat untukmu. Tapi apa kamu tahu kalau ternyata ada banyak jenis bantuan keuangan lain bagi pelajar internasional yang ingin kuliah ke luar negeri?  Yuk , baca pembahasan berikut mengenai jenis-jenis bantuan keuangan untuk kuliah di luar negeri.   Beasiswa Berdasarkan Prestasi   Beasiswa bisa menanggung sebagian biaya kuliah atau bahkan seluruh biaya

29K
article Img

Cara Efektif Mencari Info Beasiswa Luar Negeri

Meneruskan pendidikan ke jenjang lebih tinggi adalah mimpi sebagian orang. Alasan utamanya bisa karena ingin menambah ilmu atau untuk meningkatkan karir. Sayangnya, pendidikan membutuhkan biaya yang tidak sedikit, apalagi bila ingin melanjutkan di luar negeri. Salah satu cara untuk mensiasatinya adalah dengan mendapatkan beasiswa luar negeri . Banyak lembaga dan institusi pendidikan di luar negeri yang memberikan beasiswa kepada mahasiswa Indonesia setiap tahunnya.

28.7K
article Img

Tips Menghemat Pengeluaran dan Mencari Penghasilan Tambahan Sewaktu Kuliah

Biaya hidup semasa kuliah tidaklah kecil. Banyak sekali pengeluaran yang tidak bisa dihindari. Misalnya biaya transportasi, berbelanja keperluan sehari-hari di supermarket, hiburan dan lain-lain. Akan tetapi kamu bisa menghemat pengeluaran kamu dengan mengatur anggaran kamu sebaik mungkin. Ikuti tips-tips yang kami berikan di bawah ini...   Milikilah kartu transportasi mahasiswa Kartu diskon untuk transportasi bisa membantu kamu

10.9K
article Img

Pilihan Beasiswa Luar Negeri dari Pemerintah Indonesia

Apakah kamu sedang mencari beasiswa yang sesuai untuk melanjutkan studi di luar negeri? Jika iya, beberapa beasiswa luar negeri dari pemerintah Indonesia berikut ini bisa menjadi pilihan untuk mewujudkan impian tersebut.    Bukan rahasia kalau untuk kuliah di luar negeri butuh biaya yang tidak sedikit. Karena itulah banyak pelajar yang mengincar beasiswa untuk bisa kuliah ke luar negeri yang banyak disediakan oleh beragam lembaga. Demi

5.9K