Informasi penting
Study abroad: Keuangan Pelajar

KULIAH TANPA BIAYA DI FINLANDIA - EROPA

76K
share image

Apakah pernah mendengar istilah kuliah tanpa biaya? Mungkin kamu telah mendengar negara seperti Jerman yang membebaskan biaya kuliah di universitas – universitas negeri. Ada satu negara lainnya, yang dikenal dengan alamnya yang luar biasa indah dan sistem pendidikan terbaiknya di dunia, yaitu Finlandia. 

 

 

BAGAIMANA BISA KULIAH TANPA BIAYA DI UNIVERSITAS FINLANDIA

Untuk saat ini, biaya tahunan sekitar 4,000 – 20,000 euro (tergantung program yang kamu pilih). Untuk melihat biayanya, mohon cek di universitas masing-masing. "Wah, mahal ya!" Jangan keburu sedih dulu!
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
Pemerintah Finlandia, memberikan pengecualian untuk mahasiswa internasional (non-EU) yang ingin kuliah negara tersebut. Tiga kategori diantaranya yang bisa diaplikasikan kepada mahasiswa Indonesia adalah:
 
a. Diterima di program jenjang PhD/Doktoral dan Penelitian
b. Diterima sebagai mahasiswa pertukaran pelajar
c. Diterima di jurusan yang bahasa pengantarnya adalah bahasa Finlandia atau Swedia
 
Kalau kamu merasa tidak memiliki peluang poin a dan b, maka kamu bisa mencoba poin c. 
 
Wah, susah kayaknya belajar bahasa asing!
 
Jalan menuju sukses tidak lurus dan mulus. Bila kamu benar-benar menginginkannya, maka kamu akan berusaha sekuat tenaga, mencari celah di antara kesulitan dan halangan yang merintang. Selain itu, menguasai bahasa asing akan menjadi senjata ampuh untuk mendapatkan peluang karir yang lebih baik di masa depan. 
 

 

 

BAHASA FINLANDIA atau SWEDIA

 

Apa Kriteria Tingkat Kemampuan Bahasa Finlandia/Swedia?

Sebenarnya, secara garis besar, kamu harus setidaknya lancar untuk berkomunikasi. Untuk standarnya, kamu bisa mengikuti program perkuliahan, menulis esai, membaca buku tanpa ada kendala serius. Selain itu, kamu juga bisa berbicara untuk komunikasi sehari-hari, meskipun bahasa Inggris sudah menjadi bahasa kedua di negara ini. 
 
Secara umum, kemampuan bahasa kamu harus berada di antara tingkat intermediate dan advanced ketika dinilai oleh skala CEFR (Common European Framework of Reference for Languages) atau YKI (National Certificates of Language Proficiency). Untuk lebih lanjut, silahkan download panduannya di sini.  
 
 

 

Bagaimana Cara Belajar Bahasa Finlandia?

Karena di Indonesia kursus untuk kedua bahasa tersebut masih terbatas, kamu harus mencari alternatifnya. Pihak universitas Finlandia sayangnya belum memberikan program belajar bahasa Finlandia sebelum memulai program di universitas. Untuk itu, kamu diajak untuk lebih mandiri untuk belajar bahasa ini. 
 

1. Kursus jangka pendek di Universitas program musim panas di Finlandia (Summer Universities)

Dengan program musim panas ini, kamu bisa mendaftar visa jangka pendek khusus untuk mengikuti program bahasa. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang prosedur pendaftaran, biaya, program, dll., silahkan menghubungi pihak Summer Universities.
 
Berikut ini adalah daftar universitas musim panasnya:
 
Untuk info lebih lanjut silahkan di halaman Summer Universities di Finlandia
 

2. Kursus Online

Bila kamu tidak bisa mengikuti kursus di Summer Universities, maka alternatifnya adalah mengambil kursus online. 
 
Beberapa pilihan untuk kursus bahasa Finlandia online yang terpercaya adalah sebagai berikut:
 
 
Bila menurutmu kuliah di Finlandia menjadi pilihan yang menarik, mungkin sudah saatnya kamu mulai mendaftar di salah satu universitasnya :) . 

 

 

 

Gimana rasanya kuliah di Finlandia?

Sahabat Hotcourses, Intan Farhana, mau bagi-bagi pengalaman kuliah di negeri kulkas ini! Yuk tonton videonya di sini!
 
 
Sumber:

 

 

 

 

PENCARI JURUSAN
Mencocokkanmu dengan jurusan kuliah yang sesuai
Kamu hanya perlu menjawab beberapa pertanyaan dan alat pencarian jurusan kuliah kami akan melakukan sisanya
MULAI MENCARI JURUSAN

Wajib dibaca

article Img

Beasiswa, Dermasiswa dan Bantuan Finansial Lainnya untuk Kuliah di Luar Negeri

Mau kuliah gratis ke luar negeri? Beasiswa bisa menjadi solusi tepat untukmu. Tapi apa kamu tahu kalau ternyata ada banyak jenis bantuan keuangan lain bagi pelajar internasional yang ingin kuliah ke luar negeri?  Yuk , baca pembahasan berikut mengenai jenis-jenis bantuan keuangan untuk kuliah di luar negeri.   Beasiswa Berdasarkan Prestasi   Beasiswa bisa menanggung sebagian biaya kuliah atau bahkan seluruh biaya

29K
article Img

Cara Efektif Mencari Info Beasiswa Luar Negeri

Meneruskan pendidikan ke jenjang lebih tinggi adalah mimpi sebagian orang. Alasan utamanya bisa karena ingin menambah ilmu atau untuk meningkatkan karir. Sayangnya, pendidikan membutuhkan biaya yang tidak sedikit, apalagi bila ingin melanjutkan di luar negeri. Salah satu cara untuk mensiasatinya adalah dengan mendapatkan beasiswa luar negeri . Banyak lembaga dan institusi pendidikan di luar negeri yang memberikan beasiswa kepada mahasiswa Indonesia setiap tahunnya.

28.7K
article Img

Tips Menghemat Pengeluaran dan Mencari Penghasilan Tambahan Sewaktu Kuliah

Biaya hidup semasa kuliah tidaklah kecil. Banyak sekali pengeluaran yang tidak bisa dihindari. Misalnya biaya transportasi, berbelanja keperluan sehari-hari di supermarket, hiburan dan lain-lain. Akan tetapi kamu bisa menghemat pengeluaran kamu dengan mengatur anggaran kamu sebaik mungkin. Ikuti tips-tips yang kami berikan di bawah ini...   Milikilah kartu transportasi mahasiswa Kartu diskon untuk transportasi bisa membantu kamu

10.9K
article Img

Pilihan Beasiswa Luar Negeri dari Pemerintah Indonesia

Apakah kamu sedang mencari beasiswa yang sesuai untuk melanjutkan studi di luar negeri? Jika iya, beberapa beasiswa luar negeri dari pemerintah Indonesia berikut ini bisa menjadi pilihan untuk mewujudkan impian tersebut.    Bukan rahasia kalau untuk kuliah di luar negeri butuh biaya yang tidak sedikit. Karena itulah banyak pelajar yang mengincar beasiswa untuk bisa kuliah ke luar negeri yang banyak disediakan oleh beragam lembaga. Demi

5.6K