Cross-border study : Memilih cara kuliah - Wajib dibaca

RAIH DUA GELAR SEKALIGUS: DUAL DEGREES, TWINNING DEGREES & ALTERNATIF LAINNYA

share image

Sewaktu mencari informasi kuliah di luar negeri tentunya akan bingung karena dihadapkan dengan banyaknya pilihan. Mau kuliah di mana? Di kota apa? Di universitas mana? Pilih jurusan apa? Adalah beberapa pertanyaan yang pasti muncul, dan untuk segera menjawabnya tidaklah gampang, karena pilihan tersebut akan mempengaruhi masa depan, dan tentunya kamu tidak ingin asal pilih bukan?

 

Tahukah kamu, bahwa sekarang kamu tidak harus terikat pada satu pilihan? Ya! Kamu bisa memilih dua! Kamu bisa menyelesaikan sebagian kuliah di satu negara, kota, universitas, kemudian menyelesaikan sebagian lagi di tempat lain. Dengan demikian tidak ada cita-cita yang perlu kamu kesampingkan. 

 

Bagaimana caranya?

Saat ini telah banyak tersedia pilihan kuliah yang fleksibel berkat adanya kampus-kampus cabang (dari universitas di luar negeri) dan franchise (universitas luar negeri memberikan akreditasi terhadap program gelar yang disampaikan di universitas rekanan). Adanya pilihan kuliah yang fleksibel ini adalah solusi yang sangat bagus bagi mahasiswa yang sulit memilih antara banyak pilihan. 

 

Sebagian mahasiswa memilih untuk menyelesaikan kuliah di kampus cabang atau di universitas franchise. Sebagian lagi memilih untuk menyelesaikan sebagian perkuliahan di kampus cabang atau franchise dan menyelesaikan sebagian lagi di universitas asal (yang memberikan akreditasi).

 

Contoh konkrit…

Jadi, kamu bisa kuliah satu tahun di Middlesex University di Inggris, kemudian menyelesaikan dua tahun berikutnya di kampus cabang mereka di Mauritius. 

 

Penjelasan Istilah…

Karena pilihan studi lintas negara ini masih termasuk baru, terdapat beberapa istilah yang digunakan untuk menjelaskan konsep ini. Beberapa istilah yang paling sering dipakai adalah…

 

Apa itu dual degree?

Dual degree adalah seperti yang dijelaskan di atas – dimana kamu mendapatkan gelar dengan berkuliah di dua tempat.

 

Apa yang dimaksud dengan twinning?

Maknanya sama dengan dual degree, hanya saja biasanya berfungsi sebagai kata kerja, contohnya di kalimat ini ‘we are twinning with the University of Reading to offer this’, yang berarti universitas tersebut bekerjasama dengan University of Reading dalam menawarkan program kuliah yang fleksibel/dual degree. Kadang, dual degree itu sama saja dengan twinning degree.

 

Apa itu 2+2, 2+1, 1+2 degree?

Angka-angka tersebut menunjukkan durasi dan kombinasi tempat kuliah. 2+2 degree berarti kamu akan kuliah 2 tahun di satu lokasi dan 2 tahun di lokasi lain (misalnya 2 tahun di Inggris dan 2 tahun di Mauritius); 2+1 degree berarti kamu akan kuliah 2 tahun di satu lokasi dan 1 tahun di lokasi lain; dan 1+2 berarti kamu akan kuliah 1 tahun di satu lokasi dan 2 tahun di lokasi lain.

 

 

Hal yang perlu diperhatikan

Perlu diingat, istilah dan maksud setiap universitas bisa saja berbeda-beda. Di universitas tertentu, dual degree bisa berarti kuliah dua bidang studi dan mendapatkan satu gelar, sedangkan di  universitas lainnya bisa berarti seperti yang dijelaskan sebelumnya.

 

Perlu diperhatikan juga, 2:1 tidak sama dengan 2+1 degree, di mana 2:1 adalah second class honours degree, yang setara dengan nilai IPK 3.33-3.67 di Indonesia.

 

Saran Hotcourses Indonesia adalah membaca seteliti mungkin, baik dari situs atau brosur resmi universitas, supaya mendapatkan informasi yang jelas.

 

 

Langkah berikutnya?

Jika dual/twinning degree adalah pilihan yang kamu inginkan, kamu bisa mulai mencari pilihan program yang cocok untukmu di Hotcourses Indonesia. Setelah hasil pencarian keluar:

 

1. Klik ‘saring'

 

 

2. Klik di ‘pilihan kuliah’ dan aktifkan tombol ‘lintas-negara’

 

 

3. Setelah itu akan keluar daftar program dual/twinning degree yang  tersedia.

 

 

Jika kamu menemukan istilah yang tidak kamu pahami, silahkan bertanya di media sosial Hotcourses, dan kami akan segera menjawab.

Wajib dibaca