
Apa yang ada dalam pikiran mu jika mendengar kata mahasiswa internasional? Mungkin akan terfikirkan sekelompok anak muda yang menuntut ilmu di institusi ternama dunia untuk mewujudkan mimpi mereka. Namun ternyata jika kamu sudah berkeluarga dan tetap ingin melanjutkan kuliah ke luar negeri, itu bukan hal yang tidak mungkin lho!
Kuliah sambil mengurus keluarga sangat mungkin untuk dilakukan disana. Karena kini banyak universitas di dunia yang memberikan perhatian kepada mahasiswa dengan keadaan sudah berkeluarga, memiliki anak, ataupun memiliki tanggungan pengasuhan anggota keluarga lain. Agar tetap bisa mewujudkan mimpi mereka, dukungan berikut yang biasanya diberikan oleh pihak kampus.
Dukungan Universitas Kepada Mahasiswa Dengan Keluarga
Universitas paham jika melanjutkan pendidikan sambil mengurus keluarga bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan. Namun bukan berarti tidak mungkin. Mahasiswa dengan kondisi seperti itu hanya perlu dukungan agar bisa tetap mewujudkan mimpi mereka. Dukungan yang dapat universitas diberikan adalah:
-
Dukungan Akademik: kamu bisa membicarakan tentang tenggat waktu tugas, jadwal kelas, atau hal-hal yang berhubungan dengan studi mu ke tutor akademik. Dengan begitu kamu akan diberikan arahan khusus agar rencana studimu bisa tetap berjalan beriringan dengan tanggungjawab lain yang kamu miliki.
-
Bantuan Keuangan: ini berkaitan dengan pendanaan rencana studi kamu. Penyelenggara akan melihat apakah kamu berhak mendapatkan bantuan dana untuk perjalanan studi kamu dan akan membantumu mengurus syarat dan ketentuan yang diperlukan.
-
Fasilitas Penitipan Anak: fasilitas ini tentu saja akan banyak peminatnya. Jadi kamu perlu bergerak cepat agar tidak kehabisan slot!
-
Dukungan Kesehatan: banyak kampus memiliki pusat kesehatan yang nyaman. Sebagian besar universitas di dunia juga menyediakan layanan koseling, disini kamu akan diberikan informasi terkait layanan apa saja yang tersedia.
-
Akomodasi keluarga: beberapa universitas menyediakan fasilitas akomodasi untuk keluarga. Namun karena slot nya terbatas jadi kamu harus cepat mengajukan berkas.
Penawaran yang diberikan setiap institusi tentunya tidak sama. Kamu perlu memastikan dulu apa saja yang mereka tawarkan, ya. Kamu bisa bertanya pada layanan mahasiswa dan mendiskusikan kebutuhanmu dengan jelas. Kamu juga bisa mencari tahu mahasiswa lain yang memiliki kondisi yang sama dengan mu. Agar bisa mencari informasi tambahan lainnya.
Tips Sukses Kuliah Jika Kamu Adalah Mahasiswa Dengan Keluarga
-
Jangan Menunda
Atur jadwal teratur dan bagi waktu dengan baik antara kehidupan keluarga dan tanggung jawab di kampus. Menunda sesuatu hanya akan memperburuk keadaan karena pada akhirnya kamu akan menumpuk masalah dan orang lain yang akan mendapatkan kesempatan meraih yang kamu impikan.
-
Ciptakan Ruang Kerja di Rumah
Sediakan tempat khusus untuk kamu belajar di rumah. Sebuah meja kerja sederhana bisa membuat kamu lebih mudah memisahkan tanggung jawab dan fokus akan apa yang kamu kerjakan.
-
Beritahu Orang Terdekat Tentang Kondisi Mu
Jika kamu nyaman, kamu bisa bercerita kepada teman yang kamu percaya tentang kondisi mu. Terkadang kita juga perlu dukungan dari orang lain agar kita bisa bergerak maju. Hal ini juga berguna jika suatu saat kamu membutuhkan bantuan dari temanmu.
-
Beritahu Universitas
Jelaskan kepada universitas bagaimana kondisi kamu sebagai mahasiswa dengan keluarga. Ini penting kamu lakukan sebelum kamu memulai pendidikan disana. Kamu tidak perlu sungkan untuk menceritakan keadaan mu, karena beberapa universitas memiliki dukungan untuk itu.
-
Beristirahat Jika Perlu, Jangan Memaksakan Diri
Menjalani kehidupan sebagai mahasiswa saja, atau sebagai orang tua saja adalah suatu tanggung jawab yang sama berat nya. Jadi jika kamu sudah mulai merasa kewalahan tidak ada salahnya untuk beristirahat sejenak agar kamu bisa berfikir lebih jernih dan fokus akan tujuan.
Jadi, berniat untuk melanjutkan pendidikan lagi? Your only limit is you!
Baca juga:
TIPS MEMILIH DAN MENDAFTAR PROGRAM S3 DI LUAR NEGERI: KISAH ADHI DITERIMA 9 UNIVERSITAS TERNAMA
TIPS SUKSES KULIAH S2 DI STANFORD ALA MAUDY AYUNDA