Cookies Kami

Kami menggunakan cookies untuk menawarkan Anda pengalaman pengguna yang lebih baik dengan konten yang terpersonalisasi, iklan yang relevan, dan fungsionalitas yang lebih canggih. Dengan mengizinkan semua cookies, Anda menyetujui penggunaan cookies sesuai kebijakan cookie. Anda dapat mengatur preferensi Anda kapan saja.
Informasi penting
Inggris: Keuangan Pelajar

BEASISWA KULIAH S2 BIDANG STEM DI INGGRIS KHUSUS PEREMPUAN

Beasiswa Kuliah S2 Bidang STEM Di Inggris Khusus Perempuan

Pada saat ini, mayoritas pekerja perempuan di Indonesia bekerja dalam profesi yang tidak membutuhkan keterampilan STEM (science, technology, engineering and maths / sains, teknologi, teknik dan matematika). Akibatnya, pekerjaan mereka rentan digantikan oleh proses otomatisasi. Selain itu, kurangnya partisipasi perempuan di bidang STEM juga mengakibatkan defisiensi tenaga kerja di bidang tersebut. Hal ini berarti bahwa kemajuan dan kontribusi yang sebenarnya dapat dicapai sektor-sektor tersebut untuk perekonomian menjadi tertahan.

 

Sebagai tanggapan atas isu-isu tersebut, berbagai badan telah menjalankan beragam inisiatif untuk mempromosikan partisipasi perempuan dalam bidang STEM. Salah satu badan tersebut adalah British Council yang memprakarsai British Council Scholarships for Women in STEM. Dengan beasiswa ini, perempuan Indonesia bisa mengikuti kuliah tingkat S2 di bidang STEM di Inggris. Mau tahu lebih lanjut tentang beasiswa ini? Baca penjelasan dari tim Hotcourses Indonesia berikut ini.

 

Apa Latar Belakang British Council Scholarships for Women in STEM?

 

Program beasiswa ini bertujuan untuk memperluas peluang dalam bidang STEM bagi perempuan remaja dan dewasa di Amerika Latin, Asia Selatan dan Asia Tenggara. Dengan memberikan mereka akses untuk studi di Inggris - salah satu negara terdepan di bidang STEM - maka para perempuan dari wilayah-wilayah tersebut bisa meraih prestise akademik tersendiri. Untuk mencapai tujuan ini, penyelenggara beasiswa mencari kandidat perempuan dengan latar belakang di bidang STEM yang bisa menjadi sumber inspirasi bagi generasi perempuan berikutnya yang ingin mengejar karir di bidang ini.

 

Apa Persyaratan Untuk Mendaftar Beasiswa Ini Bagi WNI?

 

Pendaftar harus memenuhi syarat-syarat berikut:

  • Memiliki status kewarganegaraan atau penduduk di Indonesia;

  • Bisa mengikuti kuliah purnawaktu di Inggris selama tahun akademik September/Oktober 2021 - 2022;

  • Bisa membuktikan kebutuhan bantuan finansial;

  • Memiliki gelar S1 yang memenuhi syarat penerimaan di salah satu jurusan S2 di Inggris yang menjadi bagian dalam program ini;

  • Telah mencapai tingkat kefasihan bahasa Inggris yang diperlukan untuk kuliah S2 di Inggris / bisa mencapai tingkat kefasihan yang diperlukan setelah mengikuti kursus bahasa Inggris pra-sesi;

  • Aktif dalam bidang STEM dan memiliki pengalaman kerja atau bisa menunjukkan minat yang nyata dalam bidang keahlian mereka;

  • Menunjukkan antusiasme yang tinggi akan jurusan kuliah pilihan mereka dan bersedia berkomitmen sebagai alumni beasiswa British Council;

  • Bersedia untuk kembali ke Indonesia setidaknya selama 2 tahun setelah menyelesaikan kuliah;

  • Tidak pernah menerima beasiswa dari Pemerintah Inggris sebelumnya.

 

Ilustrasi mahasiswi STEM - Hotcourses Indonesia

 

Unduh brosur universitas favoritmu di inggris

 

Biaya Apa Saja Yang Ditanggung?

 

Pendanaan yang diberikan oleh British Council Scholarships for Women in STEM meliputi hal-hal berikut:

 

  • Biaya kuliah.

  • Tunjangan bulanan sebesar GBP1.116 untuk menutupi biaya hidup sehari-hari dan akomodasi selama 1 tahun.

  • Biaya tes IELTS (khusus bagi penerima beasiswa yang belum memiliki sertifikat hasil tes bahasa Inggris yang valid).

  • Biaya kursus bahasa Inggris pra-sesi hingga 3 bulan (jika dibutuhkan).

  • Tiket PP kelas ekonomi untuk perjalanan dari Indonesia ke Inggris (tidak termasuk biaya tiket untuk keluarga yang ikut berangkat).

  • Biaya-biaya lain terkait studi, seperti perjalanan yang esensial, materi, peralatan, pencetakan tesis, dan sebagainya.

  • Biaya visa dan asuransi kesehatan.

  • Biaya ad hoc (penambahan bagasi dan lain-lain).

  • Jika penerima beasiswa adalah seorang ibu dan berstatus janda, bercerai, atau single parent, maka akan diberikan tunjangan anak sebesar GBP465 per bulan untuk anak pertama. Tunjangan ini berlaku jika penerima beasiswa membawa anaknya dan tinggal di alamat yang sama di Inggris.

 

Apakah Beasiswa Ini Memiliki Daftar Prioritas Tertentu?

 

Beasiswa ini bekerja sama dengan 3 universitas Inggris untuk menyediakan program kuliah bagi penerima beasiswa asal Asia Tenggara. Masing-masing universitas hanya akan memberikan 5 beasiswa saja. Berikut adalah semua jurusan kuliah / program studi yang terbuka untuk program beasiswa ini:

 

Universitas

Program Studi

University of Glasgow

Liverpool John Moores University

University of Stirling

 

Ilustrasi perempuan yang bekerja di bidang STEM - Hotcourses Indonesia

 

Bagaimana Proses Pendaftaran Beasiswa Ini?

 

Para peminat beasiswa ini harus terlebih dahulu mendaftar ke salah satu program studi yang tercantum diatas. Setelah diterima tanpa syarat atau mendapatkan conditional offer, mereka baru diperkenankan untuk mengajukan beasiswa ini. Karena tiap universitas dan jurusan memiliki tenggat waktu dan persyaratan tambahan yang berbeda-beda, kamu bisa mengakses tautan-tautan berikut untuk informasi lengkap mengenai pendaftaran:

Apa Proses Selanjutnya Setelah Melakukan Pendaftaran?

 

Setelah pendaftaran ditutup, komite yang dibentuk oleh British Council dan semua universitas yang berpartisipasi akan memilih kandidat berdasarkan sistem berbasis poin yang meliputi semua kriteria program beasiswa ini. Kandidat yang terpilih akan mendapatkan pemberitahuan pada bulan Mei 2021.

 

Untuk informasi lebih lanjut tentang beasiswa ini, kamu bisa mengakses situs web British Council Scholarships for Women in STEM.

 

Masih ingin mencari beasiswa lain ke luar negeri? Langsung saja baca panduan yang kami susun mengenai beasiswa luar negeri. Coba juga alat Pencari Jurusan kami yang bisa menemukan jurusan kuliah dan universitas terbaik berdasarkan kriteria pribadimu.

 

 

Mau tanya-tanya soal kuliah di Inggris? Langsung saja daftar untuk konsultasi GRATIS dengan konselor IDP Education yang selalu siap membantumu merencanakan studi di Negeri Union Jack ini.

 

Daftar sekarang untuk konsultasi GRATIS!

 

 

 

BACA JUGA:

 

Sumber:

BritishCouncil.org

ILO.org

SWA.co.id

Study in the UK

GRATIS

Ebook 'Kuliah di Inggris'

Suka dengan bacaan ini? Kami telah mengumpulkan topik-topik populer tentang kuliah di Inggris dalam satu buku digital praktis.

DOWNLOAD

Mencari jurusan

Inggris
Pascasarjana