Informasi penting
Inggris: Before you leave

SEMUA HAL YANG PERLU KAMU TAHU TENTANG KULIAH DI INGGRIS PADA 2021

Semua Hal Yang Perlu Kamu Tahu Tentang Kuliah Di Inggris Pada 2021

Kalau kamu tengah berkuliah di Inggris atau mungkin berencana kuliah di sana pada tahun 2021, maka kamu wajib tahu semua informasi terbaru yang bisa berdampak pada perjalanan studimu. Dengan begitu, kamu dapat membuat perencanaan studi yang lebih efektif. Hal terpenting yang harus kamu ketahui adalah berbagai peraturan serta panduan terbaru dari Pemerintah Inggris dan pengaruhnya untukmu. Untuk membantumu memahami semua hal ini, tim Hotcourses Indonesia telah menyusun panduan tentang berbagai hal yang perlu kamu ketahui dan sumber-sumber informasi terkini yang bisa kamu percayai. Pertama-tama, tim kami akan membahas panduan perjalanan terbaru bagi mahasiswa internasional.

 

Apa Panduan Terkini Mengenai Perjalanan Mahasiswa Internasional Ke Inggris?

 

Pihak Pemerintah dan universitas-universitas di Inggris telah menegaskan komitmen mereka untuk melanjutkan kuliah tatap muka dengan mengikuti protokol kesehatan sebagai bagian dari model pembelajaran campuran (blended model). Walaupun begitu, situasi lockdown saat ini di Inggris, Skotlandia, Wales dan Irlandia Utara berarti para mahasiswa internasional tidak disarankan untuk melakukan perjalanan ke wilayah Britania Raya.

 

Tujuan utama di balik keputusan ini adalah mengurangi kemungkinan transmisi virus dan mencegah penyebaran varian baru. Untuk memastikan keselamatan mahasiswa dan staf di universitas, maka jumlah mahasiswa yang memasuki kampus dan menggunakan berbagai fasilitas universitas harus dikurangi. Kebijakan lain yang berlaku untuk melindungi kesehatan dan kesejahteraan masyarakat Inggris adalah pembatasan di perbatasan negara.

 

Pihak Pemerintah dan universitas-universitas di Inggris kini mengusahakan agar para mahasiswa internasional bisa kembali ke kampus dalam beberapa fase, terutama untuk program-program studi yang idealnya diajarkan secara tatap muka. Ini termasuk bidang dan program studi dengan elemen praktik yang signifikan, seperti:

 

Mayoritas jurusan dan program kuliah lainnya akan tetap menjalankan perkuliahan online dengan mengutamakan kualitas dan inovasi. Namun selalu ada rancangan untuk mengembalikan perkuliahan ke sistem tatap muka saat situasi telah memungkinkan.

 

Inggris telah memberlakukan berbagai kebijakan pembatasan perjalanan untuk menekan laju penyebaran Covid-19 - Hotcourses Indonesia

 

Pembatasan Perjalanan Seperti Apa Yang Berlaku Di Inggris Saat Ini?

 

Jika kamu tidak bisa menunda perjalanan ke Inggris, sangatlah penting untuk mengetahui semua aturan pembatasan yang berlaku. Negara ini telah memiliki prosedur untuk para pendatang internasional yang bersifat tegas dan selaras dengan panduan ilmiah terbaru. Saat ini, semua koridor perjalanan ke Inggris tengah ditutup. Untuk bisa memasuki wilayah Inggris, tiap pendatang internasional wajib memenuhi persyaratan-persyaratan berikut:

 

  • Melakukan tes PCR Covid-19 dalam waktu 3 hari sebelum melakukan perjalanan dan menunjukkan hasil resmi dari tes tersebut.

  • Melakukan isolasi dan karantina mandiri selama 10 hari dengan biaya sendiri saat tiba di Inggris.

  • Melakukan tes virus corona baru pada hari kedua dan kedelapan karantina. Tiap pendatang internasional wajib memesan dan membayar paket layanan tes ini (senilai GBP210) sebelum ketibaan. Proses pemesanan dan pembayaran ini bisa dilakukan secara online.  

  • Mengisi semua data yang diminta dalam formulir passenger locator, termasuk referensi pemesanan paket layanan tes.

  • Tidak meninggalkan akomodasi saat menjalani isolasi mandiri, kecuali bila memerlukan layanan medis atau menghadapi situasi darurat.

  • Memahami opsi skema Test to Release yang memungkinkan para pendatang internasional untuk memesan layanan tes Covid-19 secara pribadi di hari kelima isolasi mandiri. Jika hasil tes negatif, maka masa karantina bisa diakhiri.

 

Perlu diingat bahwa Pemerintah Inggris telah mengeluarkan undang-undang yang menjatuhkan sanksi bagi para pendatang internasional yang memberikan info yang tidak akurat atau menyesatkan dan/atau melanggar syarat karantina.

 

Unduh brosur universitas favoritmu di inggris

 

Bagaimana Prosedur Perjalanan Ke Inggris Dari Negara Yang Dianggap Berisiko Tinggi?

 

Pemerintah Inggris telah membuat daftar negara-negara yang dianggap berisiko tinggi, serta mewajibkan pembatasan dan kebijakan tambahan untuk para pendatang dari negara-negara tersebut. Jika sebuah negara telah masuk dalam “red list” (daftar merah), maka perjalanan ke Inggris dari negara tersebut tidak diperbolehkan – kecuali untuk warga negara Inggris dan Irlandia, atau pemegang status resident. Kalau kamu berangkat dari, atau pernah melewati, negara yang masuk dalam “red list” dalam waktu 10 hari sebelum tiba di Inggris, maka kamu:

 

  • Wajib melakukan tes PCR dalam waktu 3 hari sebelum perjalanan dan menunjukkan hasil resmi tes tersebut.

  • Wajib melakukan karantina mandiri selama 10 hari di hotel yang telah disetujui dan dikelola pihak Pemerintah Inggris dengan biaya sekitar GBP1.800. 

  • Wajib melakukan tes virus corona baru pada hari kedua dan kedelapan karantina.

  • Wajib mengikuti semua aturan lockdown nasional yang berlaku

  • Tidak diperkenankan mengikuti skema “Test to Release”.

 

Negara-negara yang kini masuk dalam “red list” adalah:

Angola; Argentina; Bolivia; Botswana; Brazil; Burundi; Cape Verde; Chili; Kolumbia; Republik Demokratik Kongo; Ekuador; Eswatini; Guyana Perancis; Guyana; Lesotho; Malawi; Mauritius; Mozambik; Namibia; Panama; Paraguay; Peru; Portugal (termasuk Madeira dan Azores); Rwanda; Seychelles; Afrika Selatan; Suriname; Tanzania; Uni Emirat Arab (UEA); Uruguay; Venezuela; Zambia; dan Zimbabwe.

 

Bagaimana Cara Pemerintah & Universitas-universitas Inggris Mendukung Mahasiswa Internasional?

 

Prioritas utama Pemerintah dan semua universitas Inggris adalah kesehatan serta kesejahteraan mahasiswa dan berbagai komunitas universitas. Karena itu, penyediaan panduan, sumber daya, informasi dan dukungan yang diperlukan telah menjadi fokus utama. Hal ini termasuk penyediaan perkuliahan online berkualitas tinggi ketika kuliah tatap muka tidak memungkinkan, serta pengumpulan dana bantuan mahasiswa senilai GBP50juta yang bertujuan membantu para mahasiswa yang terdampak pandemi Covid-19. Selain itu, kemudahan akses ke layanan medis dan kesehatan juga turut menjadi prioritas.

 

Universitas-universitas Inggris telah mengembangkan berbagai protokol, langkah keamanan, dan kebijakan terbaru untuk menciptakan situasi kampus yang aman dan terjamin. Pengembangan ini dilakukan sejalan dengan panduan ilmiah dan kesehatan masyarakat terbaru. Semua institusi pendidikan tinggi Inggris tetap mendukung cita-cita para mahasiswa internasional untuk mengambil program studi bergelar atau program berkualifikasi melalui penyediaan berbagai opsi mode kuliah dan model pembelajaran yang fleksibel selama pandemi. Komitmen tinggi terhadap mahasiswa dan kualitas pembelajaran ini tentunya menjadi salah satu alasan mengapa 18 institusi Inggris berhasil masuk dalam daftar 100 universitas terbaik di dunia (QS World University Rankings 2021).

 

Meskipun Inggris telah mengimplementasikan pembatasan perjalanan yang ketat untuk menahan laju penyebaran virus corona baru, tetap ada fleksibilitas tersendiri dalam kebijakan dan aturan imigrasi bagi mahasiswa internasional di saat pandemi. Contohnya antara lain:

 

  • Perpanjangan visa dan sistem kualifikasi visa yang baru.
  • Pemberian izin bagi mahasiswa internasional untuk meneruskan studi dengan mode pembelajaran online dan campuran.
  • Saat seorang mahasiswa internasional tidak dapat meninggalkan Inggris, mahasiswa tersebut bisa mendapatkan pengecualian mengenai tanggal kepergian dengan pemberian waktu tambahan (exceptional assurance).
  • Bila seorang mahasiswa internasional berhasil mendapatkan exceptional assurance, mereka juga dapat mengajukan izin menetap sementara (leave to remain) selagi masih berada di Inggris.
  • Pengenalan rute lulusan pasca-studi (post-study graduate route) terbaru yang memungkinkan para mahasiswa internasional yang lulus dari program S1 dan S2 di Inggris untuk bekerja di sana selama dua tahun.
  • Memperbolehkan para mahasiswa internasional untuk mengajukan visa kerja pasca-studi meskipun mereka mengikuti perkuliahan di negara lain dengan menggunakan model pembelajaran jarak jauh atau campuran.

 

Perlu diingat bahwa pendaftaran untuk visa kerja pasca-studi ini serta pendaftaran tahun akademik 2021/22 telah dibuka.

 

Semua pendatang internasional di Inggris wajib mengikuti aturan karantina yang berlaku - Hotcourses Indonesia

 

Situs Apa Saja Yang Menyediakan Informasi Mengenai Berbagai Kebijakan, Panduan & Prosedur Covid-19 Di Inggris?

 

Kami paham bahwa ada banyak sekali informasi bertebaran di luar sana mengenai pandemi ini. Nah, agar kamu bisa mengumpulkan semua informasi esensial yang kamu butuhkan, tim kami telah menyusun daftar beberapa sumber informasi terbaik di Inggris mengenai Covid-19.

 

Informasi visa & imigrasi Inggris

 

Daftar institusi / organisasi yang menyediakan informasi mengenai pengajaran di universitas-universitas Inggris sehubungan dengan Covid-19

 

Panduan Kesehatan dan ilmiah sehubungan Covid-19

 

Dengan memahami peraturan dan kebijakan yang berlaku bagi mahasiswa internasional di Inggris, kamu bisa membuat rencana studi yang lebih matang. Mulailah langkah perencanaanmu dengan menggunakan alat Pencari Jurusan kami yang bisa menemukan jurusan kuliah dan universitas terbaik untukmu. Setelah itu, kamu bisa mengumpulkan semua informasi terbaru dari berita-berita mahasiswa internasional yang telah kami susun.

 

Mau tanya-tanya soal kuliah di Inggris? Langsung saja daftar untuk konsultasi GRATIS dengan konselor IDP Education yang punya semua informasi yang kamu butuhkan untuk mewujudkan rencana kuliahmu di luar negeri.

 

Daftar sekarang untuk konsultasi GRATIS!

 

BACA JUGA:

 

 

Study in the UK

GRATIS

Ebook 'Kuliah di Inggris'

Suka dengan bacaan ini? Kami telah mengumpulkan topik-topik populer tentang kuliah di Inggris dalam satu buku digital praktis.

DOWNLOAD